PERUBAHAN SOSIAL DARI ZAMAN DAHULU DAN ZAMAN SEKARANG

Senin, 18 September 2023 


     Hai, semuanya kali ini saya akan melakukan observasi tentang perubahan sosial yang ada di desa saya ,yaitu Desa Samaran Kecamatan Pamotan Kabupaten Rembang.Di desa saya masih ada beberapa bentukan rumah dan barang-barang kuno,tetapi sekarang mulai sulit untuk menemukannya . Karena pada masa sekarang sudah banyak barang-barang modern dan juga bentuk rumah yang modern.

Perubahan sosial adalah segala perubahan pada lembaga-lembaga kemasyarakatan dalam suatu masyarakat yang mempengaruhi sistem sosialnya mencakup interkasi sosialnya, kelompok sosialnya,stratifikasi sosialnya, konflik sosialnya, Integrasi sosialnya, norma sosialnya,nilai-nilai sosialnya dan pola perilaku /tindakan sosialnya di antara kelompok dalam masyarakat.Perubahan sosial tersebut bisa dari arsitektur rumah, perabot rumah tangga, fashion/busana dan lain-lain. 
Berikut ini perubahan sosial yang terjadi di desa saya.

# Arsitektur Rumah 
1.Rumah zaman dahulu

    (Dipotret oleh Siti Nur Janah, 18 September 2023. Rumah kuno milik Mbah Takrim terletak di Desa Samaran RT 02 RW 02) 


Rumah tersebut adalah bentukk rumah zaman kuno yang bernama Rumah Songgo Lawang, dapat kita lihat sendiri perbedaan pada rumah zaman kuno dengan rumah zaman sekarang. Rumah zaman kuno lebih banyak terbuat dari kayu,alas lantainya berupa tanah, terdapat tiang penyangga dari kayu atau dalam bahasa jawa sering kita sebut dengan "saka" atau "soko", bentuknya sederhana, gaya desainnya menggunakan konsep kebudayaan dari masing-masing daerah yang ditempati , memiliki atap berbentuk trapesium, biasanya langit-langit dalam rumahnya menggunakan anyaman dari bambu dan lain-lain. 

2. Rumah zaman sekarang 
(Dipotret oleh Siti Nur Janah, 16 September 2023. Rumah milik Bapak Rochmad terletak di Desa Samaran RT 02 RW 02) 

Rumah tersebut adalah rumah gaya modern. Dapat kita lihat perbedaan antara rumah modern dengan rumah kuno pada sebelumnya. Untuk rumah modern dibuat dari batu bata, alas lantainya bisa berupa keramik maupun plesteran , tiang penyangganya terbuat dari batu bata dan semen, terdapat banyak jendela yang panjang dan lebar, langit-langit yang tinggi, ukuran plafonnya lumayan tinggi, terdapat ventilasi rumah yang banyak dan lain-lain. 

# Perabot Rumah Tangga 
A. Zaman Dahulu
   1. Pawon atau Tempat Dapur 
(Dipotret oleh Siti Nur Janah, 16 September 2023. Di kediaman Bapak Rochmad) 

Itu adalah sebuah dapur pada zaman dahulu atau biasanya disebut dengan "pawon". Pawon adalah tempat masak yang tersusun oleh sebuah batu bata dan menggunakan kayu sebagai bahan bakarnya. Orang-orang zaman dahulu menggunakan pawon untuk memasak nasi, menggoreng ikan, mendidihkan air dan lain-lain. 

2. Cobek dan ulekan 
(Dipotret oleh Siti Nur Janah, 16 September 2023. Di kediaman Bapak Rochmad) 

Cobek dan ulekan adalah sebuah alat tradisional yang digunakan untuk menghaluskan bumbu-bumbu masakan. Yang terbuat dari bahan yang keras, misalnya kayu keras, batu, keramik, atau logam (kuningan atau baja antikarat), kalau untuk gambar diatas itu terbuat dari batu. Memang kalau zaman dahulu pakai alat tersebut tangan menjadi pegal tetapi alat tersebut menghasilkan sebuah rasa bumbu yang lebih sedap dan berasa,juga mempunyai rasa khas tersendiri. 

3. Dandang 
(Dipotret oleh Siti Nur Janah, 16 September 202. Di kediaman Bapak Rochmad) 

Dandang adalah sebuah perabot rumah zaman dahulu yang berguna untuk menanak  nasi. Dandang adalah sebuah alat yang terbuat dari tembaga, tetapi sekarang kebanyakan terbuat dari aluminium. Zaman sekarang masih banyak juga yang menggunakan dandang ,tetapi kebanyakan sekarang  menggunakan sebuah magicom, karena lebih cepat dan menyingkat waktu. Menanak nasi menggunakan dandang memang lebih lama daripada magicom ,tetapi rasa nasi yang di masak menggunakan dandang lebih nikmat dan sedap. 

4. Genuk atau tempat menyimpan air 
(Dipotret oleh Siti Nur Janah, 16 September 2023. Di kediaman Bapak Rochmad) 

Genuk adalah alat zaman dahulu yang terbuat dari tanah liat ,fungsinya sebagai tempat menyimpan air untuk masak.Tempatnya tidak pernah jauh dari dapur, yang diletakkan di luar atau di dalam dapur. Orang-orang zaman dahulu biasanya menggunakan Genuk agar mempunyai persediaan air untuk masak lebih banyak karena Genuk mempunyai volume ruangan yang cukup besar jadi bisa menyimpan banyak air. 

5. Siwur 
(Dipotret oleh Siti Nur Janah, 16 September 2023. Di kediaman Bapak Rochmad) 

Siwur adalah alat tradisional yang terbuat dari tempurung kelapa dan bertangkai bambu atau kayu, berfungsi untuk mengambil air dari dalam genthong atau Genuk. Pada zaman sekarang sudah jarang sekali orang -orang menggunakan siwur untuk mengambil air dari dalam Genuk atau genthong, karena sudah menggunakan gayung yang terbuat dari plastik yang menurutnya lebih praktis. 

6. Kendi 
(Dipotret oleh Siti Nur Janah, 16 September 2023. Di kediaman Bapak Rochmad) 

Kendhi adalah sebuah alat zaman dahulu seperti teko yang digunakan untuk menyimpan air minum. Kendhi terbuat dari tanah liat, orang-orang zaman dahulu menggunakan kendi sebagai alat minum karena rasa air yang dihasilkan lebih fresh dan segar secara alami. Apalagi kalau suhu dingin, Kendi akan menghasilkan minum dengan rasa yang dingin dan sangat segar. Zaman sekarang masih banyak yang menggunakan kendi, tetapi sekarang lebih banyak yang menggunakan galon ataupun di taruh di askan. 

7. Lesung dan alu
(Dipotret oleh Siti Nur Janah, 16 September 2023. Di kediaman Bapak Rochmad) 

Alu dan lesung adalah alat zaman dahulu yang digunakan untuk menumbuk sesuatu, seperti menumbuk padi sampai jadi beras, menumbuk beras jadi tepung, menumbuk ubi, menumbuk kacang, menumbuk kopi dan banyak lagi manfaatnya. Padi ditumbuk dengan lesung untuk membuang kulitnya sehingga menjadi beras. Padi yang ditumbuk itu haruslah padi yang sudah kering dijemur.
Zaman sekarang sudah jarang sekali orang-orang mempunyai alat tersebut, dikarenakan orang zaman sekarang memilih alat yang lebih efesien dan efektif. 

8. Ngaron
(Dipotret oleh Siti Nur Janah, 16 September 2023. Di kediaman Bapak Rochmad) 

Gambar diatas adalah alat tradisional yang bernama "ngaron". Orang-orang jaman dahulu menggunakan ngaron untuk menyimpan air matang, setelah di didihkan menggunakan kuali diatas pawon. Ngaron terbuat dari tanah liat. Zaman dulu banyak sekali yang menggunakan alat tersebut. 


B. Zaman Sekarang 
 1. Kompor 
(Dipotret oleh Siti Nur Janah, 16 September 2023. Di kediaman Bapak Rochmad) 

Kompor adalah salah satu alat masak modern. Kompor adalah alat untuk memasak yang menggunakan minyak tanah, gas, atau listrik sebagai bahan bakar.Selain lebih menyingkat waktu juga lebih cepat dalam memasak sesuatu. Kalau zaman kuno menggunakan pawon dan perlu membakar kayu terlebih dahulu ,akan lebih membutuhkan waktu yang lama, apalagi kalau orangnya tidak sabaran dan apinya tidak nyala-nyala pasti tidak jadi masak karena marah-marah😆. Maknya orang zaman sekarang tidak mau ribet dan maunya serba cepat dan serba ada. 

2. Blender 
(Dipotret oleh Diyan Nur Hidayah, 16 September 2023. Di kediaman Ibu Mahmudhah) 

Blender adalah salah satu alat zaman modern. Yaitu alat elektronik berupa sebuah wadah dilengkapi pisau berputar yang digunakan untuk mengaduk, mencampur, menggiling, atau melunakkan bahan makanan. Karena dengan menggunakan blender bahan makanan akan cepat halus dan siap untuk digunakan. Kalau zaman dahulu untuk menghaluskan bumbu makanan harus menggunakan cobek dengan sekuat tenaga dan akan membutuhkan waktu yang lama . Orang-orang sekarang lebih membutuhkan alat yang praktis dan tidak memakan waktu yang lama. 

3. Magicom 
(Dipotret oleh Siti Nur Janah, 16 September 2023. Di kediaman Bapak Rochmad) 

Magicom adalah juga salah satu alat modern. Berfungsi untuk menanak nasi kalau dulu menggunakan dandang sekarang menggunakan magicom. Karena matangnya lebih cepat daripada menggunakan dandang. Tetapi rasanya jangan di ragukan untuk dandang, lebih nikmat untuk magicom juga nikmat tetapi dandang memiliki rasa tersendiri. Untuk orang sekarang lebih banyak menggunakan magicom karena tidak mau ribet dan mengikuti perekembangan zaman. 

4. Ember besar 
(Dipotret oleh Diyan Nur Hidayah, 16 September 2023. Di kediaman Ibu Mahmudhah) 

Barang ini adalah salah satu barang modern yang terbuat dari plastik. Orang - orang zaman sekarang menggunakan barang ini untuk wadah air bersih. Ember plastik lebih praktis dan mudah perwatannya dibandingkan dengan Genuk. Dengan pertimbangan ember plastik lebih murah harganya, mudah dipindahkan dan resiko pecahnya kecil. Maka tidak heran Ibu rumah tangga dimasyarakat Jawa sekarang ini menggunakan wadah ember untuk menyimpan air guna keperluan memasak daripada Genuk. 

5. Gayung plastik 
(Dipotret oleh Siti Nur Janah, 16 September 2023. Di kediaman Ibu Jumi'ah) 

Ini adalah juga salah satu alat modern. Yang terbuat dari plastik. Alat ini berfungsi untuk mengambil air dari dalam ember besar. Kalau dulu menggunakan siwur untuk mengambil air dari dalam Genuk. Orang-orang zaman sekarang lebih banyak menggunakan gayung dari plastik karena lebih praktis dan lebih mudah perwatannya, daripada siwur dari tempurung kelapa, karena resikonya mudah berjamur, akan berdampak pada kesehatan. 

6. Askan 
(Dipotret oleh Siti Nur Janah, 16 September 2023. Di kediaman Bapak Rochmad) 

Ini juga merupakan salah satu alat modern yang terbuat dari plastik dan bergungsi sebagai wadah air minum. Orang-orang pada masa kini lebih banyak menggunakan barang ini untuk wadah air minum karena dinilai lebih praktis dan awet. Kalau orang-orang zaman dahulu menggunakan kendi sebagai wadah air minum, tetapi resikonya pecahnya lebih besar. Makanya orang zaman sekarang sudah jarang sekali memakai kendi sebagai wadah air. 

C. Fashion / Busana
 A. Fashion Zaman Dulu 
(Di potret oleh Siti Nur Janah, 16 September 2023. Di kediaman Ibu Sukini yang terletak di Desa Samaran RT 02 RW 02) 

Fashion zaman dahulu
Fashion zaman dahulu kebayakan orang tua menggunakan kebaya, karena zaman dahulu belum ada tren fashion dari negara barat.Kebaya menjadi ciri khas pakain masyarakat Jawa. 


B. Fashion Zaman Sekarang 
(dipotret oleh Diyan Nur Hidayah, 16 September 2023) 


Kebanyakan remaja zaman sekarang menggunakan fashion yang dibawa negara barat, seperti fashion ala Korea yang menggunakan celana yang cukup besar lalu pakaian cukup kecil atau crop. Fashion Korea sangat diminati di kalangan remaja zaman sekarang, tidak heran remaja sering membeli baju yang lagi trend di online shop.

Postingan populer dari blog ini

KETIMPANGAN SOSIAL DESA SAMARAN

KEARIFAN LOKAL MAKANAN